Bek Doan Van Hau jadi sorotan pasca pertandingan Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Malaysia di My Dình National Stadium, Hanoi, Selasa 27 Desember 2022.
Bagaimana tidak, full back Vietnam itu melakukan tindakan tak patut dicontoh dengan menyikut Azam Azmi dengan sengaja.
Dari tayangan video yang beredar di laman sosial media, pada menit ke-15, pemain Malaysia, Azam Azmi mencoba meringsek masuk ke pertahanan Vietnam.
Doan Van Hau dari arah berlawanan langsung menghantam Azam Azmi dengan sikut. Tampak sikut Doan Van Hau mendarat telak di dada Azmi.
Baca Juga:Media Vietnam Olok-olok Blunder Hansamu Yama: Kesalahan Paling Lucu Dalam Sejarah Sepak Bola
Azmi mengerang kesakitan, sementara Doan tanpa rasa bersalah hanya melihat pemain Malaysia itu menggelepar. Wasit sendiri tak melihat adanya pelanggaran di insiden tersebut.
Hal ini yang membuat pendukung Malaysia begitu berang dengan keputusan wasit dan pemain Vietnam tersebut.
Ini bukan tindakan brutal pertama dari Doan Van Hau. Pada 2019, ia menjadi musuh bersama publik sepak bola Indonesia.
Hal ini lantaran ia dengan sengaja menginjak kaki dari pemain Timnas Indonesia, Evan Dimas pada laga Indonesia vs Vietnam di final SEA Games 2019.
Akibat dari injakan Doan, Evan Dimas saat itu hanya bermain 20 menit. Engkel kaki kiri Evan Dimas saat itu sampai tertekuk karena injakan dari Doan.
Baca Juga:'Timnas Indonesia Cuma Iri dengan Pasukan Park Hang-seo' Begitu Ulasan Media Vietnam
Usai pertandingan, Doan berkelit bahwa di sepak bola benturan seperti itu menjadi hal yang tak bisa dihindarkan. Meski ia juga kemudian meminta maaf.
"Saya mengetahui Evan Dimas mengalami cedera serius. Meski mengetahui bahwa dalam sepakbola, benturan tidak bisa dihindari, tetapi sebagai pemain, saya ingin meminta maaf kepada Dimas. Ini akan menjadi pelajaran bagi saya nanti," ucapnya melansir dari VN Express.